Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Registrasi Akun Kepala Sekolah Pada EMIS Madrasah Tahun 2021

Assalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh

Bagaimana kabar anda hari ini? Semoga selalu sehat-sehat saja, dan saya do’akan kepada siapa pun yang telah membaca artikel ini, supaya:

  1. Yang belum dapat jodoh, semoga segera dapat jodoh. Aamiin….
  2. Yang belum dapat pekerjaan, semoga mendapatkan pekerjaan. Aamiin….
  3. Yang sedang bekerja, mudah-mudahan rezkinya makin melimpah. Aamiin….
  4. Yang sedang bersekolah, semoga sekolahnya berkah dan mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Aamiin….

Siapa yang tidak kenal dengan EMIS? Tentu setiap satuan pendidikan naungan Kementerian Agama mulai dari tingkat RA, MIN/MIS, MTs maupun MA mengenal sistem EMIS. EMIS merupakan suatu sistem pendataan pendidikan yang dikelola langsung oleh Kementerian Agama.

Berdasarkan informasi dari laman situs Emis Madrasah bahwa Pada 25 Februari 2021, EMIS yang baru merilis fungsi terkait Data Lembaga Madrasah dengan tujuan untuk melakukan tinjauan dan revisi data lembaga. EMIS telah menghadirkan branding yang baru, serta akan terintegrasi dengan aplikasi-aplikasi lain, diantaranya e-RKAM, Simpatika, BOS, AKSI, dan Siaga.

Untuk itu tugas utama yang harus dilakukan oleh operator Emis adalah melakukan registrasi ulang akun yang akan digunakan pada sistem. Regitrasi dapat berupa pengupdaten password akun operator emis dan juga pembuatan akun kepala sekolah untuk melakukan monitoring terhadap Emis Madrasah di tahun 2021 ini.

Oleh sebab itu, seorang kepala sekolah baik itu dari tingkat RA hingga MA diharuskan untuk memiliki akun Emis Madrasah terbaru. Dan pastikan bahwa kepala sekolah yang bersangkutan memiliki akun email yang aktif, sebab email tersebut akan berguna untuk menerima pesan dari Kemenag agar dapat dilakukan verifikasi terhadap email yang telah didaftarkan tersebut. Saya menyarankan untuk menggunakan email dengan akun gmail, sebab lebih mudah untuk digunakan.

Cara Registrasi Akun Kepala Sekolah Pada EMIS Madrasah Tahun 2021

Sebelum melakukan registrasi akun kepala sekolah pada Emis Madrasah tahun 2021, hal utama yang harus dilakukan adalah mengupdate password untuk akun operator yang digunakan. Adapun langkahnya sebagai berikut:

a. Cara Update Password Akun Operator Emis Madrasah

  1. Silahkan kunjungi laman https://emis.kemenag.go.id/
  2. Kemudian masukkan Email dan Password akun operator terdahulu
  3. Selanjutnya silahkan ganti password akun operator lama/terdahulu dengan password yang baru. Adapun password yang baru ini terdiri dari beberapa karakter, seperti: terdapat huruf kapital, huruf kecil, angka dan juga beberapa symbol (@, !, dan sebagainya). Contoh password yaitu Mangga01@
  4. Selanjutnya konfirmasi password baru yang telah dibuat tadi yaitu Mangga01@
  5. Maka akan muncul tulisan bahwa password telah berhasil di update
  6. Selanjutnya silahkan login dengan menuliskan email dan password terbaru tadi untuk mendapatkan KODE REGISTRASI
  7. Silahkan copy KODE REGISTRASI yang berada disebalah kanan bawah dan silahkan logout pada sistem

b. Cara Registrasi Akun Kepala Sekolah Pada Emis Madrasah

  1. Silahkan kunjungi laman https://emis.kemenag.go.id/
  2. Silahkan tulis/ketik NIK Kepala Sekolah pada kolom Email/Username, untuk password silahkan isi dengan KODE REGISTRASI yang telah di copy tadi, lalu pilih LOGIN
  3. Maka akan muncul Informasi User Kepala Sekolah dan Data Lembaga, lalu pada bagian kolom email yang kosong silahkan diisi dengan email yang aktif milik Kepala Sekolah, untuk password silahkan isi dengan memasukkan beberapa karakter dan juga simbol, misalnya Rambutan07@ lalu konfirmasi sekali lagi password tersebut, jika sudah silahkan pilih dan klik Selanjutnya untuk mendapatkan pesan yang dikirim oleh Kemenag melalui email yang telah didaftarkan tadi.
  4. Silahkan cek email masuk pada bagian SPAM, dan klik VERIFIKASI AKUN atau tautan yang telah disediakan pada pesan tersebut, maka otomatis kita akan diarahkan pada tampilan utama EMIS Madrasah dengan tertera nama Kepala Sekolah.
  5. Sampai pada poin nomor 4, anda telah berhasil melakukan verifikasi akun dan registrasi akun kepala sekolah pada Emis Madrasah
  6. Silahkan Logout jika sudah berhasil melakukan registrasi akun Kepala Sekolah pada Emis Madrasah

Catatan: Perlu diketahui bahwa email Kepala Sekolah yang didaftarkan hanya bisa dilakukan satu kali, dan jika ingin mengganti email maka harus mengulang melakukan registrasi seperti yang tertulis diatas. Dan juga yang perlu diketahui bahwa Pesan Email dari Kemenag tidak serta merta langsung masuk setelah kita melakukan registrasi, jadi perlu memerlukan waktu dan kesabaran menunggu email masuk agar bisa melakukan VERIFIKASI AKUN. Hal ini memang wajar, sebab banyaknya pengakses laman Emis Kemenag secara bersamaan dan juga diwaktu yang sama, sehingga membuat laman website menjadi down. Saya sarankan agar mengakses laman EMIS Madrasah di jam-jam pengunjung internet tidak banyak, misalnya di waktu tengah malam atau di waktu pagi hari dan juga pastikan bahwa internet ditempat anda memang bagus.

Mungkin itu saja apa yang dapat saya tuliskan yaitu tentang Cara Registrasi Akun Kepala Sekolah Pada Emis Madrasah Tahun 2021, semoga artikel yang sedrhana ini bermanfaat bagi para pembaca sekalian dimana pun berada terutama bagi ingin melakukan registrasi akun Kepala Sekolah pada Emis Kemenag, dan mohon maaf jika terdapat kesalahan didalam penulisan.     

1 komentar untuk "Cara Registrasi Akun Kepala Sekolah Pada EMIS Madrasah Tahun 2021"