Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

CARA MENGISI PERSYARATAN DAN AJUKAN BERKAS PPG TAHUN 2023

Assalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh

CARA MENGISI PERSYARATAN DAN AJUKAN BERKAS PPG TAHUN 2023

Bagaimana kabar anda hari ini? Semoga selalu sehat-sehat saja, dan saya do’akan kepada siapa pun yang telah membaca artikel ini, supaya:

  1. Yang belum dapat jodoh, semoga segera dapat jodoh. Aamiin….
  2. Yang belum dapat pekerjaan, semoga segera mendapatkan pekerjaan. Aamiin….
  3. Yang sedang bekerja, mudah-mudahan rezkinya makin melimpah. Aamiin….
  4. Yang sedang belajar, semoga mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Aamiin….

WAHYUDIANSYAH.COM – Cara Mengisi Persyaratan Dan Ajukan Berkas PPG Tahun 2023

Apakah anda sudah melakukan pengecekan pada laman SIMPKB menu Program Profesi Guru (PPG) Daljab? Apakah anda juga terundang sebagai calon peserta PPG Daljab Tahun 2023?

Harapannya tentu kita terundang sebagai calon peserta PPG Daljab tahun 2023 meskipun masuk dalam Kategori B. Pada kategori ini calon peserta PPG Daljab diwajibkan untuk mengikuti seleksi Administrasi terlebih dahulu apabila mendaptkan undangan pada menu PPG Daljab tahun 2023. Dan bagi anda yang termasuk sasaran kategori A, maka tidak perlu mengikuti seleksi Administrasi dan menunggu saja informasi selanjutnya yang muncul pada tanggal 11 Juni 2023 sesuai dengan jadwal yang tertera pada surat edaran.

Bagi anda yang termasuk sasaran calon peserta PPG Daljab tahun 2023 Kategori B, maka ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi sebelum melakukan Ajukan Berkas administrasi. Diantara point yang harus dilengkapi, yaitu:

1. Biodata Diri

2. Linieritas S1/D4 Dengan Bidang Studi PPG

3. Bidang Studi PPG

4. Berkas Pendukung

Berikut mimin bagikan cara mengisi persyaratan PPG tersebut sesuai dengan 4 point diatas, yaitu:

1. Biodata Diri

Pada menu Biodata diri ini ada beberapa kolom isian yang harus diisikan, seperti:

  1. Gelar depan
  2. Gelar belakang
  3. Jabatan, bagi Non ASN menu jabatan ini diisi sesuai pekerjaan dilapangan, misalnya sebagai guru kelas maka bisa diisi sebagai guru kelas atau sebagai guru mapel maka bisa diisi sebagai guru mapel. Sedangkan untuk ASN tentu sudah ada jabatan yang tertera pada SK Fungsionalnya, seperti Guru Madya, Guru Pengatur Muda dan sebagainya.
  4. Jabatan fungsional
  5. Mata pelajaran yang di ampu, pada menu ini juga diisi sesuai dengan keadaan sebenarnya dilapangan
  6. Selanjutnya pilih jenis rekening yang dimiliki, isi nomor rekening, isi nama kantor bank tersebut dan atas nama pemilik rekening.
  7. Jika sudah terisi semua, silahkan klik dan pilih menu SIMPAN dipojok kanan atas.

2. Linieritas S1/D4 Dengan Bidang Studi PPG

Pada menu Linieritas S1/D4 Dengan Bidang Studi PPG ada beberapa kolom isian yang harus diisikan, seperti:

  1. Nama perguruan tinggi sesuai dengan ijazah
  2. Tahun lulus
  3. Jurusan yang diambil, misalnya Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Matematika, Bahasa Indonesia, PKn dan sebagainya
  4. Upload scan Ijazah S1/D4 asli dalam bentuk PDF dengan ukuran file maksimal 1,5 mb
  5. Terakhir klik dan pilih SIMPAN

3. Bidang Studi PPG, pada menu isi pilihan bidang studi akan muncul secara otomatis sesuai dengan isian anda pada point nomor 2 diatas.

4. Berkas pendukung

Pada menu berkas pendukung ini ada beberapa file scan yang harus anda persiapkan, diantaranya:

  1. SK Awal, silahkan upload SK Awal anda sesuai dengan keterangan yang ada
  2. SK Pangkat terakhir tahun 2021/2022 dan tahun 2022/2023 untuk PNS, PPPK dan Non ASN (bagi honorer bisa mengirim SK Honor Sekolah atau SK dari Kepala Daerah)
  3. SK Pembagian Tugas tahun 2021/2022 dan tahun 2022/2023
  4. Pakta integritas dengan tanda tangan diri sendiri diatas materai 10000 sebagai bukti keabsahan berkas yang dikirm. 

Catatan: untuk point nomor 2 dan nomor 3, file di scan dan digabungkan menjadi satu sebelum di upload, adapun ukuran file maksimalnya 2 mb. Dan untuk point nomor 4 template pakta integritas sudah disediakan, jadi kita hanya mendownloadnya saja lagi lalu mengisi datanya sebelum di upload kembali.

Jika semua persyaratan diatas telah terisi, maka akan muncul tanda centang hijau pada setiao pointnya dan berkas AJUKAN BERKAS pun aktif. Dengan memilih dan mengklik AJUKAN BERKAS maka secara tidak langsung kita sudah mengirim berkas administrasi sebagai calon peserta PPG Daljab Tahun 2023. Dan langkah terakhir yaitu menunggu pengumuman terhadap hasil seleksi administrasi yang telah dilakukan. Jika dirasa masih ada yang perlu dilengkapi, maka sebaiknya jangan terburu-buru memilih AJUKAN BERKAS.

AKHIR KATA

Mungkin itu saja yang dapat mimin bagikan mengenai Cara Mengisi Persyaratan Dan Ajukan Berkas PPG Tahun 2023. Yang mana langkah ini merupakan lanjutan sebagai persyaratan seleksi administrasi calon peserta PPG Daljab tahun 2023. Jika semua persyaratan sudah terpenuhi atau terupload, maka langkah terakhir yang dilakukan adalah AJUKAN BERKAS sebagai tanda pendaftaran calon peserta PPG Daljab Tahun 2023.

Bagi anda yang ingin berbagi mengenai Cara Mengisi Persyaratan Dan Ajukan Berkas PPG Tahun 2023, agar sekiranya dapat menuliskannya pada kolom komentar yang ada dibagian bawah artikel ini. Terakhir semoga artikel sederhana ini bermanfaat bagi para pembaca sekalian dimanapun berada dan mohon maaf apabila terdapat kesalahan didalam penulisan atau ada kalimat yang sulit untuk dipahami, agar sekiranya dapat memakluminya.  

Posting Komentar untuk "CARA MENGISI PERSYARATAN DAN AJUKAN BERKAS PPG TAHUN 2023"