Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengganti Operator Sekolah Pada Aplikasi Dapodik

Assalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh

Bagaimana kabar anda hari ini? Semoga selalu sehat-sehat saja, dan saya do’akan kepada siapa pun yang telah membaca artikel ini, supaya:

  1. Yang belum dapat jodoh, semoga segera dapat jodoh. Aamiin….
  2. Yang belum dapat pekerjaan, semoga mendapatkan pekerjaan. Aamiin….
  3. Yang sedang bekerja, mudah-mudahan rezkinya makin melimpah. Aamiin….
  4. Yang sedang bersekolah, semoga sekolahnya berkah dan mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Aamiin….

Operator sekolah atau yang biasa disebut sebagai petugas administrasi disekolah adalah orang yang bertanggung jawab terhadap data-data yang di inputkan pada aplikasi dapodik.

Tugas operator sekolah cukup berat, diantaranya adalah mengurus tentang data pribadi siswa yang ada disekolahnya, kemudian data pribadi PTK yang ada disekolahnya, memberikan isian yang valid mengenai sarana dan prasarana yang ada disekolahnya.

Tidak jarang karena banyaknya pekerjaan yang harus diselesaikan oleh operator sekolah membuatnya harus menghabiskan waktu hingga larut  malam demi terpenuhinya tuntutan pekerjaan yang diberikan kepadanya.

Tidak sedikit banyak operator sekolah yang memutuskan untuk mundur dalam pekerjaannya, dengan alasan banyak waktu yang digunakan hanya karena tuntutan pekerjaan, sehingga tidak sempat lagi untuk melakukan aktifitas yang lainnya. Selain itu, alasan lainnya adalah karena gajih yang diterima oleh operator sekolah tersebut tidak sebanding dengan pekerjaan yang harus dipenuhinya, oleh sebab itu mereka lebih memilih untuk melakukan pekerjaan lain dan berhenti sebagai operator sekolah.

Selain itu, alasan bergantinya operator dapodik di sekolah adalah karena PTK terdahulu ingin lebih fokus memberikan pembelajaran dikelasnya, sedangkan yang menjadi operator sekolah adalah PTK yang masih muda yang khusus ditugaskan sebagai operator sekolah saja. 

Cara Mengganti Operator Sekolah Pada Aplikasi Dapodik

Lantas bagi sekolah yang ingin mengganti operator sekolah yang ada pada aplikasi dapodik, berikut mimin akan tuliskan cara atau langkahnya:

Pertama, silahkan login pada aplikasi dapodik dengan menggunakan akun operator sekolah

Kedua, pilih menu pengaturan yang ada pada aplikasi dapodik

Ketiga, pilih dan klik menu managemen pengguna, isikan kode registrasi sekolah dan klik OK

Keempat, filter menu yang ada dibagi atas dengan memilih “sebagai operator sekolah”

Kelima, pilih menu petakan GTK merangkap operator sekolah

Keenam, lalu pilih GTK sebagai operator sekolah

Ketujuh, silahkan lakukan sinkronisasi pada aplikasi dapodik untuk perubahan data operator sekolah.

Langkah diatas merupakan cara mengganti operator sekolah yang sudah terdaftar pada aplikasi dapodik saja, sedangkan bagi operator sekolah yang belum terdaftar pada aplikasi dapodik hanya bisa menuliskan nama dan nomor handphone (HP) pada aplikasi dapodik melalui menu “Profil Pengguna”.

Dan yang perlu diketahui bahwa yang berwenang untuk menambahkan data GTK pada aplikasi dapodik adalah operator dinas kabupaten setempat, sehingga bagi sekolah yang ingin menambahkan GTK baru dapat berkonsultasi dengan operator kabupaten setempat.

Akhir Kata

Mungkin itu saja yang dapat mimin tuliskan yaitu tentang Cara Mengganti Operator Sekolah Pada Aplikasi Dapodik. Semoga artikel sederhana ini bermanfaat bagi para pembaca sekalian dimana pun berada dan mohon maaf jika terdapat kesalahan didalam penulisan.

Jika anda mengetahui cara lain untuk mengganti operator sekolah pada aplikasi dapodik, maka dapat sekiranya menuliskannya pada kolom komentar yang ada dibagian bawah artikel ini.

Posting Komentar untuk "Cara Mengganti Operator Sekolah Pada Aplikasi Dapodik"