Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cerita inspirasi dari sang novelis Joanne Kathleen Rowling




Selamat pagi semuanya, mudah-mudahan anda semua selalu dalam keadaan sehat. Amiin…. sekarang waktunya untuk kembali membaca cerita inspirasi di blog saya, kali ini cerita tersebut tentang seorang wanita yang bernama Joanne Kathleen Rowling. Dengan ditulisnya kembali tentang cerita ini mudah-mudahan ada pelajaran yang dapat kita ambil dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Langsung saja ya ceritanya…….jangan lupa secangkir minuman dan kuenya, kemudian keep smile…….

Tentang novel Harry Potter

Siapa yang tidak kenal dengan novel maupun film dengan judul “Harry Potter”, ya, hampir semua orang di dunia ini kenal dan pernah membaca novel Harry Potter, bahkan menonton film-filmnya dibioskop terdekat. Harry Potter merupakan seorang penyihir remaja yang merupakan pelajar di Sekolah Sihir Hogwarts. Ia memiliki beberapa orang sahabat yang bernama Ronald Bilius Weasley dan Hermione Jane Granger. Inti cerita dalam novel-novel ini berpusat pada upaya Harry untuk mengalahkan penyihir jahat bernama Lord Voldemort, yang memiliki ambisi untuk menjadi makhluk abadi, menaklukkan dunia sihir, menguasai orang-orang yang tidak memiliki ilmu sihir, dan membinasakan orang-orang yang menghalangi jalannya.

Sang Pembuat cerita Harry Potter

Lanjut, kita kembali lagi kecerita tentang JK. Rowling ya….. Ia lahir DI Yate, Gloucestershire Utara, Inggris pada 31 Juli 1965. Sekarang ia tinggal di Edinburgh, Skotlandia. Suaminya bernama Jorge Arantes (m. 1992-1995) dan Neil Murray (m. 2001-sekarang).

Di Edinburgh, Rowling menghadapi masalah untuk menghidupi diri dan anaknya selepas perceraian dari suami pertamanya. Dimasa hidup yang penuh dengan kesusahan itu Rowling mulai berusaha untuk menulis sebuah buku. Ide untuk menulis buku ini ia dapatkan ketika melakukan sebuah perjalanan menaiki kereta api dari manchester ke London pada tahun 1990. Setelah mengalami beberapa penolakan, akhirnya Rowling berhasil menjual buku itu sebanyak $4000 dan judul buku yang terjual itu adalah Harry Potter dan Batu Bertuah.    

Rowling menjadi sorotan kesusasteraan  Internasional pada tahun 1999 saat novel Harry Potter mengambil alih tiga tempat teratas dalam daftar New York Times best-seller dan novel ini menjadi buku paling laris penjualannya dalam sejarah.

# Penghargaan yang diperoleh JK. Rowling

JK. Rowling mendapatkan banyak penghargaan, diantaranya adalah:
  • PEN America Literary Service Award (2006)
  • Freedom of the City of London (2012)
  • Hans Christian Andersen Award, Denmark (2009)
  • Chevalier de la Legion d’Honneur, France (2009)
  • Lifetime Achievement Award, British Book Awards (2008)
  • South Bank Show Award for Outstanding Achievement (2008) 
  • James Joyce Award, University Collage Dublin (2008)
  • The Edinburgh Award (2008)
  • Commencement Day Speaker, Harvard University, USA (2008)
  • Blue Peter Gold Badge (2007)
  • WH Smith Fiction Award (2004)
  • Princes of Asturias Award for Concord, Spain (2003)
  • Order of the British Empire (OBE) (2001)
  • Children’s Book of the year, British Book Awards (1998 dan 1999)
  • Booksellers Association Author of the Year (1998 dan 1999)

# Butiran hikmah dari perjalan hidup JK. Rowling

Kehidupan Rowling pada waktu dulu tidak seindah sekarang yang penuh dengan kesuksesan dan kekayaan. Kehidupannya tidak berjalan secara mulus, masalah silih berganti mendera kehidupannya bahkan kemiskinan kerap melanda kehidupan Rowling. Ia pernah masuk dalam kategori pihak yang berhak menerima santunan dari pemerintah Inggris karena kemiskinannya. Kemudian, pernikahannya pun kandas dan berujung pada perceraian. Dalam situasi yang sulit itu, ia selalu memperoleh semangat yang baru. Dirinya semakin terpacu untuk segera menulis. Daya imajinasi Rowling yang tinggi itu yang kemudian melambungkan namanya. Hingga lahirlah kisah penyihir cilir Harry Potter, dan ide itu ia dapatkan ketika berada disebuah kereta api pada tahun 1995. Dan dari situlah karir dari seorang JK. Rowling terus meningkat.

Sungguh perjalanan yang tidak mudah walaupun pernah terpuruk tapi berkat sebuah kerja keras akhirnya semua terbayarkan. Kini JK. Rowling tersenyum bahagia menikmati hari-hari tuanya dengan limpahan kekayaan yang banyak. Dibalik kesuksesan yang diperoleh seseorang sudah pasti ada cerita pilu yang pernah dilalui, berbagai macam cobaan dan rintangan akan selalu ada menerpa.

Ketika seseorang menyerah dipertengahan jalan maka semua yang ia impikan akan hilang, tapi ketika ia melaluinya dengan lapang dada dan tekad yang kuat maka pasti ada cahaya kesuksesan yang akan ia dapatkan. Ketika kita memiliki bakat, maka jangan pernah malu untuk menampakkan dan mengembangkannya. Bakat itu perlu dilatih dan terus dilatih agar menjadi senjata yang sangat hebat untuk masa depan kita. Kemudian kembangkanlah inovasi dan ide-ide baru yang berguna bagi banyak orang, karena semua itu lebih bermanfaat daripada cuma dipendam atau disimpan. 

Jadi inspirasi untuk banyak orang adalah sebuah anugerah, orang akan selalu mengingat apa yang pernah kita berikan teradap mereka. Tulus ikhlas memberikan pengetahuan adalah hal yang sangat indah, karena akan menjadi sebuah penghargaan nantinya untuk diri kita sendiri. 

Mulai sekarang ayo kita berikan inspirasi terhadap orang lain, terhadap sahabat-sahabat baik kita, terhadap orang-orang yang ada disekitar kehidupan kita. Mulailah tersenyum, lihatlah cahya mentari yang begitu indah, pejamkan mata dan mulai lah menciptakan sebuah ide atau gagasan yang baru.

“Perjalanan sejauh 1.000 mil dimulai dengan 1 langkah (Pepatah Cina Kuno)”

1 komentar untuk "Cerita inspirasi dari sang novelis Joanne Kathleen Rowling"