Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

√ CARA MENGGANTI PASSWORD LAMA DENGAN PASSWORD BARU PADA AKUN PGRI TAHUN 2022

Assalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh

√ CARA MENGGANTI PASSWORD LAMA DENGAN PASSWORD BARU PADA AKUN PGRI TAHUN 2022

Bagaimana kabar anda hari ini? Semoga selalu sehat-sehat saja, dan saya do’akan kepada siapa pun yang telah membaca artikel ini, supaya:

  1. Yang belum dapat jodoh, semoga segera dapat jodoh. Aamiin….
  2. Yang belum dapat pekerjaan, semoga mendapatkan pekerjaan. Aamiin….
  3. Yang sedang bekerja, mudah-mudahan rezkinya makin melimpah. Aamiin….
  4. Yang sedang bersekolah, semoga sekolahnya berkah dan mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Aamiin….

Apabila anda telah memiliki akun PGRI yang telah lama aktif, maka ada baiknya untuk tahun 2022 ini akun tersebut di ganti dengan menggunakan password yang baru juga. Jadi yang perlu diganti hanyalah passwordnya saja, sedangkan untuk akun @gmail yang telah didaftarkan dulu tidak perlu diganti selama akun @gmail tersebut aktif.

Dan yang perlu anda ketahui bahwa cara ganti password lama dengan password baru ini mimin bagikan untuk anda yang bisa login pada dashboard website PGRI saja, sedangkan bagi anda yang telah lupa password login pada akun Keanggotaan PGRI dapat memilih pilihan LUPA PASSWORD (untuk cara dan langkahnya klik disini).

Bagi anda yang berhasil login pada website keanggotaan PGRI dan ingin mengganti password lama dengan password yang baru, berikut mimin bagikan cara atau langkahnya:

Cara Mengganti Password Lama Dengan Password Baru Pada Akun PGRI Tahun 2022

Untuk password baru yang nantinya digunkan hendaknya terdiri dari 8 huruf yang terdiri dari huruf capital, huruf kecil, angka dan mengandung tanda baca seperti !, @, #, $, &, *, % dan sebagainya (saran dari mimin). Untuk langkahnya berikut mimin bagikan:

  1. Silahkan kunjungi laman https://sik.pgri.or.id
  2. Login dengan menggunakan username dan password yang lama
  3. Apabila berhasil login selanjutnya silahkan pilih menu akun yang ada dipojok kanan atas dan pilih ganti password
  4. Silahkan anda masukkan password lama sesuai dengan kolom yang tersedia, kemudian isikan juga password barunya di kolom yang telah disediakan, lalu konfirmasi password baru tersebut
  5. Setelah mengisikan password yang baru hal selanjutnya yang harus dilakukan adalah memilih dan mengklik menu SIMPAN hingga muncul keterangan “Password Berhasil Dirubah”
  6. Silahkan logout pada laman Keanggotaan PGRI tadi, lalu silahkan login kembali pada laman keanggotaan PGRI dengan menggunakan password yang baru tadi dan apabila login berhasil dilakukan maka sudah bisa dipastikan bahwa anda telah berhasil mengganti password lama dengan password baru pada website Keanggotaan PGRI terbaru ditahun 2022.

AKHIR KATA

Mungkin itu saja yang dapat mimin bagika mengenai cara mengganti password lama dengan password baru pada akun PGRI tahun 2022. Untuk proses ganti password lama dengan password baru ini dapat dilakukan apabila anda berhasil login dan berhasil masuk pada dashboard di website Keanggotaan PGRI. Namun, apabila tidak berhasil login pada laman Keanggotaan PGRI dikarenakan LUPA PASSWORD, maka dapat menggunakan langkah yang berbeda. Mengenai permasalahan LUPA PASSWORD ini silahkan klik disini.

Anda dapat berbagi pengetahuan mengenai Keanggotaan PGRI dengan menuliskannya pada kolom komentar yang ada dibagian bawah artikel ini. Terakhir semoga artikel sederhana ini bermanfaat bagi para pembaca sekalian dimanapun berada dan mohon maaf apabila terdapat kesalahan didalam penulisan atau ada kalimat yang sulit untuk dipahami, agar sekiranya dapat memakluminya.

Posting Komentar untuk "√ CARA MENGGANTI PASSWORD LAMA DENGAN PASSWORD BARU PADA AKUN PGRI TAHUN 2022"